sukses kreong (kripik keong)
Total Tayangan Halaman
Minggu, 17 April 2011
bisnis keong
bisnis keong merupakan alternatif yang sangat menjanjikan, banyak yang menganggap bahwa hewan yang satu ini termasuk hewan hama yang memakan akar padi yang masih muda. dan pemanfaatan hewan ini hanya menajadi makanan bebek ataupun di sate. saya mencoba untuk berinovasi memanfaatkan hewan ini untuk dijadikan makanan ringan. keripik keong yang kaya akan protein. selamat mencoba
manfaat keong
Walaupun keong sawah dianggap hama bagi sebagian petani tetapi hewan satu ini memiliki beberapa manfaat dalam tubuhnya bagi manusia. Dalam tubuh keong mengandung zat gizi makronutrien, berupa protein dalam kadar yang cukup tinggi. Berat daging satu ekor keong sawah dewasa dapat mencapai 4-5 gram. Selain makronutrien, keong sawah juga mengandung mikronutrien yang berupa mineral, terutama kalsium yang sangat dibutuhkan manusia. Selain itu hasil penelitian menyatakan bahwa untuk kandungan nutrisi keong sawah disamping kaya protein juga rendah lemak. Diperkirakan keong mengandung 15% protein, 2.4% lemak dan sekitar 80% air. Ini juga yang membuat keong sawah menjadi makanan alternatif kesehatan. Keong juga kaya kandungan essential fatty acids seperti linoleic acids maupun linolenic acids. Sebuah studi menyebutkan bahwa 75% lemak di tubuh keong adalah unsaturated fatty acids. Artinya lemak yang baik dan dibutuhkan tubuh. Jadi bagi orang-orang yang melakukan program diet tidak perlu takut mengkonsumsi keong sawah ini. Selain itu keong juga berkhasiat untuk meningkatkan vitalitas dan stamina laki-laki, serta dapat mengobati penyakit liver ( dr ir sulistiono. Msc).
Keong sendiri mempunyai banyak manfaat untuk kesehatan : Bisa meningkatkan libido dan untuk sari rapet. Wanita yang gairah seksnya menurun, bisa diobati dengan mengonsumsi daging keong. Daging keong juga berkhasiat mengobati infeksi rahim, gatal-gatal, frigit, sariawan, dan bisa menyembuh kan penyakit liver
Langganan:
Postingan (Atom)